Saran Wayne Rooney agar Manchester United kembali Juara Liga Inggris


GALAXY88 - Pelatih Ole Gunnar Solskjaer akan melakukan prombakan dalam skuat Manchester United menyongsong Liga Inggris musim 2019-2020.

Rencana Solskjaer di Manchester United tersebut ternyata masuk ke telinga eks kapten tim, Wayne Rooney.

Wayne Rooney pun mengaku punya saran terkait ciri pemain yang sekiranya cocok di datangkan ke Manchester United.

"Man United butuh untuk membangun tim dengan pemain-pemain muda, asalkan kualitasnya cukup bagus," ujar Rooney.

Saran Rooney mungkin kontradiktif dengan tuntutan Man United untuk segera memungkasi puasa gelar juaga Liga Inggris sejak musim 2012-2013.

Pasalnya, nama-nama beken berbanderol memang jadi ciri khas bidikan Setan Merah saat masih ditangani Jose Mourinho.

Sebut saja Paul Pogba, Romelu Lukaku, hingga Nemanja Matic.

Akan tetapi, alasan Rooney ingin melihat kumpulan pemain muda di kubu Old Trafford adalah menikmati proses.

"Dengan begitu, saya rasa fan akan mengerti bahwa Man United mungkin tidak akan bersaing di Liga Inggris pada tahun mendatang," ucap Rooney.

"Tim-tim seperti Manc United, Chelsea, Arsenal, Tottenham Hotspur, dan mungkin Everton perlu dua tahun untuk mencapai level setara dengan Liverpool atau Manchester City," katanya lagi.

Sejauh ini, Man United sudah dipastikan mendatangkan winger 21 tahun asal Wales, Daniel James.

Setan Merah dilaporkan menyerahkan biaya sebesar 12,3 juta poundsterling (sekitar 277,5 miliar) kepada Swansea untuk memboyong Daniel James.

Post a Comment

0 Comments